blog-post-image
Peringati HKN, LKC DD Jawa Timur Gelar Sosialisasi Kesehatan Mental dan Demo Masak

Jawa Timur Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional 2023, Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa Wilayah Jawa Timur bersama Puskesmas Rejomulyo mengadakan sosialiasi kesehatan mental dan demo masak menu diet DM yang berlokasi di Puskesmas Desa Rejomulyo, Kabupaten Magetan, pada hari Jumat & Sabtu (17-18/11).

Hari pertama diawali sosialisasi program Kesehatan Mental dan Spiritual di Kawasan Sehat Desa Rejomulyo bersama narasumber Psikolog Ibu Zulfany Safira Nabila, M.Psi.,. dengan tema Wanita dan Kesehatan Mental. Selain ibu hamil dan ibu balita, kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Magetan, Kepala Puskesmas Rejomulyo, dan Kepala Desa Rejomulyo.



Deni Setiawan, Kepala LKC Dompet Dhuafa Wilayah Jawa Timur, menjelaskan pentingnya edukasi kesehatan mental untuk calon ibu dan ibu balita, agar lebih siap mental dalam mendidik balita-balita.


“Kesehatan mental sangat dibutuhkan bagi calon ibu balita dan ibu balita. Dimana calon ibu balita harus benar-benar siap untuk menjadi seorang ibu dan siap dengan segala kerepotannya. Hal inilah yang perlu dipersiapkan, sudah banyak ibu balita yang terkena baby blues syndrome. Dengan pelatihan ini diharapkan calon ibu balita lebih siap lagi. Dan diharapkan jika ibu balita sudah siap mental, sehingga dapat mendidik balita-balita menjadi generasi yang unggul dan generasi emas untuk Indonesia maju,” tutur Deni.

Sosialisasi ini bertujuan untuk mengenalkan kepada masyarakat mengenai pentingnya kesehatan mental dan menyediakan hasil skrining yang dilakukan saat kelas ibu hamil dan kelas ibu balita karena ibu hamil dan ibu balita merupakan kelompok rentan terkena masalah kesehatan psikologis. Serta mengedukasi mengenai kesehatan mental, dampak, dan bagaimana cara mengatasinya karena masalah ini sering terjadi tanpa disadari seperti Baby Blues, Post Partum Depression, dan Post Partum Psychosis.

Parminto Budi Utomo, S.Sos,. M.AP., Kepala Dinas Sosial Magetan, sangat mengapresiasi kegiatan ini. Karena kegiatan ini sangat bermanfaat, salah satunya untuk desa dan berharap bisa berkolaboraksi untuk tahapan program selanjutnya.

Dilanjutkan hari kedua adalah kegiatan demo masak menu diet DM yang diikuti oleh 40 peserta yang terdiri dari usia 15-59 tahun. Pemberian materi demo masak yang disampaikan oleh Ibu Nurul selaku ahli gizi di PKM Sawahan Madiun serta dibantu oleh ibu-ibu kader dalam pelaksanaan demo masak tersebut. Menu demo masak DM adalah nasi tiwul, sayur asem, pepes pindang dan bacem tahu tempe.


Dara Aprilia Aurilia Mawanti, PIC Program LKC Dompet Dhuafa Jawa Timur, menuturkan pentingnya kaum wanita mempunyai kesadaran mengenai kesehatan mental.


“Diharapkan kaum wanita mempunyai kesadaran akan potensi yang dimilikinya, mampu menanggulangi tekanan hidup, bekerja secara produktif, serta mampu memberikan kontribusi bagi lingkungannya. Dengan kesehatan mental yang baik dan sehat dapat terwujud kesejahteraan jiwa dan raga,” ungkap Dara.


Oleh Amira N (Editor: Budi S) - 20 Nov 2023 - 00:11:00