Penyediaan layanan dalam upaya membangun universal health coverage
Pembuatan kebijakan dengan melibatkan berbagai pihak dengan pentahelix model
Mengembangkan program Kesehatan berbasis masyarakat.
“Kesehatan bukanlah segalanya, tetapi tanpa Kesehatan, segalanya tidak ada artinya.” – Arianna Huffington Huffington, A. (2014). Thrive: The Third Metric to Redefining Success and Creating a Life of Well-Being, Wisdom, and Wonder. Harmony.
“Investasikanlah waktu dan usaha Anda pada Kesehatan Anda sekarang, atau Anda akan harus menginvestasikan waktu dan usaha yang jauh lebih besar untuk penyakit nantinya.” – Denis Waitley Waitley, D. (1994). The Psychology of Winning. Berkley Publishing Group.
"Kesehatan itu mahal, tapi tidak lebih mahal dari sakit. Oleh karena itu, jangan pernah menganggap sepele kesehatanmu." - dr. Tirta Mandira Hudhi, M.Epid
Program-Program yang kami lakukan di 12 Titik Sebaran LKC dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat yang membutuhkan.
LKC Dompet Dhuafa berIkhtiar untuk terus menebar kebaikan melalui berbagai KolaborAksi
Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa Jawa Timur (Jatim) melalui tim Respon Darurat Kesehatan (RDK) dan Advokasi bersama KAUJE (keluarga Alumni Universitas Jember) Madiun menggelar kegiatan bertajuk Peduli Disabilitas. Acara ini dihadiri oleh 244 peserta yang terdiri dari 200 penyandang disabilitas dan puluhan anak yatim. Adapun kegiatan berlangsung di Joglo Pitu, Jalan Tawang Bhakti 20, Tawangrejo, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun pada hari Minggu, 23 Maret 2025.
Oleh Budi S - 24 Mar 2025 - 00:00:00
Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa melalui Program Kawasan Sehat Sarimukti melakukan upaya untuk meningkatkan kesehatan masyarakat dengan berkolaborasi dengan Puskesmas Sukajaya.
Oleh Budi S - 22 Mar 2025 - 00:00:00
Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat saat menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadan 1446 H, Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa Jawa Tengah melalui tim Respon Darurat Kesehatan (RDK) gelar kegiatan Rekan RDK Sebar Manfaat (Relawan Kesehatan RDK Sehat Bareng Masyarakat & Umat) pada hari Kamis, tanggal 14 Maret 2025 di Rumah Sholeh binaan LAZ Gerak Sedekah Cilacap (GSC).
Oleh Budi S - 22 Mar 2025 - 00:00:00
Dalam rangka monitoring dan evaluasi program kesehatan di Kabupaten Garut, Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa Jawa Barat lakukan Focus Group Discussion (FGD) bersama dengan para stakeholder pemerintahan Kabupaten Garut pada hari Kamis, 13 Maret 2025.
Oleh Budi S - 22 Mar 2025 - 00:00:00
Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa Jakarta melalui tim Respon Darurat Kesehatan (RDK) dan Advokasi melakukan evakuasi terhadap seorang penyintas banjir berusia 70 tahun yang mengalami cedera akibat jatuh, di wilayah Tanjung Sanyang, Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, pada hari Selasa, 4 Februari 2025.
Oleh Budi S - 4 Mar 2025 - 00:00:00
Persiapan sambut Ramadhan, Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa Jawa Barat gelar acara Tarhib Ramadhan di Kampung Cisaat, Desa Citarik, Kecamatan Pelabuhanratu, kabupaten Sukabumi pada hari Kamis, 20 Februari 2025.
Oleh Budi S - 25 Feb 2025 - 00:00:00